Saturday, December 27, 2014

Resep Cara Membuat Pizza - Resep Masakan kali ini kami akan mengupdate menu terbaru yakni pizza, hampir setiap orang pernah mendengar kata pizza, ya menu yang satu ini memang tidak begitu asing untuk kita dengar bahkan dari kita menjadikan menu ini sebagai makanan favoritnya.


Resep
Resep Cara Membuat Pizza

Bahan:
  • Tepung terigu protein tinggi 500 gram
  • Ragi instan 5 gram
  • Gula pasir 50 gram
  • Kuning telur 1 butir
  • Air dingin 250 ml
  • Margarin 60 gram
  • Garam 5 gram

Bahan Topping:
  • Sosis sapi 3 buah, dipotong-potong
  • Paprika hijau 1/2 buah, potong kotak
  • Mozzarella 75 gram, parut

Bahan Saus:
  • Bawang bombay 1/2 bauh, cincang kasar
  • Tomat 4 buah, rebus, buang kulit dan bijinya, cincang
  • Tomat pasta 2 sendok makan
  • Saus tomat 1 sendok makan
  • Garam 1/2 sendok teh
  • Merica bubuk 1/4 sendok teh
  • Gula pasir 3/4 sendok teh
  • Oregano 1 sendok teh
  • Minyak zaitun 4 sendok makan, untuk olesan
  • Margarin 1 sendok makan, untuk menumis

Cara Membuat:
  1. Saus: Tumis bawang bombay hingga harum. masukkan tomat, tomat pasta, dan saus tomat, aduk rata. Tambahkan garam, merica bubuk, dan gula pasir, aduk hingga mengental. Tambahkan oregano, aduk rata dan angkat.
  2. Campur tepung terigu, gula pasir dan ragi instan hingga rata. Tuang air sedikit demi sedikit sambil diuleni hingga kalis.
  3. Masukkan margarin dan garam, uleni higga elastis. Bulatkan dan istirahatkan selama 30 menit.
  4. Kempiskan adonan, bagi menjadi 3 bagian. Bulatkan masing-masing adonan, diamkan selama 10 menit. Giling tipis dan cetak di loyang pizza bulat berdiameter 30 cm yang diolesi margarin. Tusuk-tusuk dengan garpu.
  5. Oleskan saus di atas pizza. Tata sosis dan paprika. Taburi keju mozzallera parut.
  6. Oven dengan suhu 200C selama 20 menit atau hingga matang.
  7. Sajikan

Keterangan:
Lama persiapan 10 menit Lama pengolahan 50 menit Hasil jadi 12 porsi
Kandungan kalori 120Kkal

Demikianlah Resep Cara Membuat Pizza Praktis dan Mudah semoga menu ini bisa Anda sajikan didapur kesayangan Anda dan disantap bersama keluarga.

Categories: , , , , , ,

0 comments:

Post a Comment

Subscribe to RSS Feed Follow me on Twitter!