Saturday, December 20, 2014

Opor ayam, sebuah menu masakan yang pada mulanya dari jawa, khususnya jawa timur dan jawa tengah. Namun demikian, karena saking terkenalnya, semua daerah mengetahui dengan jelas seperti apa masakan ini. Sebagaimana yang anda tahu juga, opor ayam selalu dan sering dihidangkan pada awal dan akhir lebaran. Tepatnya lebaran kedelapan dimana orang-orang Islam membuat ketupat, lontong dan masakan lain untuk ditukar bersama tetanga dan kerabat lain. Opor ayam inilah yang biasanya jadi rebutan pertama.

Resep

Bahan utama:
  • [seekor] ayam kira-kira seberat 1 kilo
  • [500 ml] santan kelapa yang kental
  • [1 lit] santan kelapa yang encer
  • [1 potong] lengkuas yang dimemarkan
  • [1 batang] serai yang dimemarkan
  • [1 lbr] daun kunyit / kunir
  • [4 lbr] daun jeruk
  • Penyedap rasa (misalnya royco atau semacamnya)
  • [2 sdm] bawang merah (iris dan goreng)
Haluskan bahan berikut ini:
  • [6 siung] bawang putih
  • [3 butir] bawang merah
  • [5 butir] kemiri
  • [2 sdt] garam
  • [1 sdt] lada sangrai agar sedap
  • [1 sdm] gula pasir
  • [1 potong] kencur
  • [1 sdt] ketumbar sangrai
Cara mengolah:
  1. Taruh bumbu yang dihaluskan tadi di dalam suatu wadah yang agak besar.
  2. Potonglah ayam menjadi beberapa bagian.
  3. Guling-gulingkan ayam dalam wadah yang terisi bumbu halus tadi. Tunggu sampai 15 menit untuk membuat bumbu mampu meresap sampai ke dalam daging.
  4. Panaskan santan yang encer sampai mendidih. Kemudian semua bahan utama kecuali santan yang kental dimasukkan ke dalam santan tersebut.
  5. Buat api tidak terlalu besar dan aduk beberapa kali.
  6. Tuang santan yang kental dan aduk kembali. Sambil menunggu ayam menjadi empuk, sesekali aduk biar santan gak pecah.
  7. Setelah matang, angkat dan tabor dengan bawang goreng.

Categories: , , , ,

0 comments:

Post a Comment

Subscribe to RSS Feed Follow me on Twitter!