Bahan:
- Tomat 250 gram, blender dan saring
- Minyak goreng 1 sendok makan
- Bawang bombay 50 gram, potong memanjang
- Daun bawang 1 batang
- Seledri 2 batang
- Air kaldu ayam 1000 ml
- Saus tomat 100 ml
- Garam dan gula pasir secukupnya
- Merica bubuk 1 sendok teh
- Pala bubuk 1/2 sendok teh
- Wortel 200 gram, cetak bunga
- Kacang polong 50 gram
- Sosis sapi asap 3 buah, potong 3 cm
- Daging ayam cincang 100 gram, rebus matang
Cara Membuat:
- Panaskan minyak, tumis bawang bombay hingga harum, masukkan kaldu, sari tomat, daun bawang, seledri, garam, gula, merica dan pala, masak hingga mendidih.
- Masukkan wortel, kacang polong, sosis dan ayam, masak hingga mendidih dan matang, angkat
- Sajikan
0 comments:
Post a Comment